Etika dan Estetika Berbahasa Indonesia dalam Forum Resmi
BAB I
PENDAHULUAN
A.
Latar Belakang
Bahasa indonesia merupakan bahasa nasional yang berfungsi sebagai
alat komunikasi yang mempunyai peran sebagai penyampaian informasi. Kebenaran
berbahasa akan berpengaruh terhadap kebenaran informasi yang disampaikan.
Berbahasa indonesia dengan baik dan benar mempunyai beberapa konsekuensi yang
terikat dengan pemakainya, yang sesuai dengan situasi dan kondisi. Pada situasi
dan kondisi formal penggunaan bahasa indonesia yang baik dan benar tentu akan
menjadi prioritas utama. Penggunaan bahasa seperti itu sering menggunakan
bahasa baku. Oleh karena itu, kami akan menjelaskan sedikit pada makalah kami
tentang adab / tingkah laku yang baik dan keindahan berbahasa indonesia dengan
baik dan benar.
B. Rumusan Masalah
·
Apa yang dimaksud forum ilimiah?
·
Apa saja jenis forum ilmiah?
·
Bagaimana etika dalam berforum ilmiah?
Bagaimana
estetika dalam berforum ilmiah?
BAB II
PEMBAHASAN
A.
Pengertian Forum Ilmiah
Forum ilmiah merupakan
suatu pertemuan / perkumpulan resmi yang membahas tentang suatu masalah. Sering
dimanfaatkan untuk berdiskusi ilmiah, untuk bertukar pikiran secara bebas, dsb.
Dalam forum tersebut ada beberapa peran yang dimainkan oleh aktor yang berbeda,
yakni penyaji, pemandu (moderator), notulis, peserta, dan teknisi. Semua pihak
wajib melakukan tugasnya dan menjaga agar jalannya presentasi ilmiah dapat
berjalan dengan lancar sesuai dengan aturan main yang telah ditetapkan. Forum
ilmiah meliputi hak berbicara, hak membela, dan memprtahankan pendapatnya,
serta hak untuk mendapatkan pengakuan.
Forum ilmiah termasuk
kegiatan yang berfungsi untuk menyebarkan informasi ilmiah. Karena mahasiswa
merupakan intelektual yang berkewajiban menyebarkan ilmu yang dimilikinya,
kemahiran untuk melakukan presentasi ilmiah merupakan suatu kebutuhan.
B.
Kiat-kiat yang diterapkan dalam Forum Ilmiah
v
Menarik minat dan perhatian peserta
Untuk menarik minat dan
perhatian pada topik / masalah yang dibahas, seorang penyaji dapat menggunakan
media yang menarik (media visual seperti gambar dengan warna yang menarik
ilustrasi, dll). Mengetahui latar belakng peserta, dan menjaga suara agar tidak
monoton serta terdengar jelas oleh seluruh peserta yang berada didalam ruangan.
v
Menjaga agar presentasi tetap fokus pada masalah yang dibahas
Untuk menjaga agar
presentasi tetap fokus pada masalah yang dibahas, penyaji harus menaati bahan
yang telah disiapkan dan memberi penjelasan singkat, padat terhadap butir-butir
inti.
v
Menjaga etika ketika tampil didepan forum ilmiah
Untuk menjaga etika dapat
dilakukan dengan cara menghindari hal-hal yang dapat merugikan (menyinggung)
perasaan orang lain.
C.
Jenis-jenis Forum Ilmiah
Γ
Diskusi panel
Γ
Seminar
Γ
Simposium
Γ
Konferensi
Γ
Lokakarya
Γ
Whole groupe
Γ
Buz groupe
Γ
Syndicate group
Γ
Brainstorming
Γ
Informal debate
Γ
Fish bowl
Γ
Santiaji
Γ
Muktamar
Γ
Diskusi kelompok
Γ
Bedah buku
A.
Pengertian Etika
Etika berasal dari bahasa
yunani yaitu ethos yang berarti karakter, watak kesusilaan atau adat kebiasaan.
Etika berhubungan erat dengan konsep individu atau kelompok sebagai alat
penilai kebenaran atau evaluasi terhadap sesuatu yang telah dilakukan.
B.
Etika dalam berforum ilmiah
Dalam suatu forum
Ilmiah, sangat dibutuhkan sebuah komunikasi untuk menunjang kelangsungan di
dalam forum ilmiah tersebut.
Etika berkomunikasi dalam forum ilmiah :
1. Jujur tidak berbohong
2. Bersikap Dewasa tidak kekanak-kanakan
3. Lapang dada dalam berkomunikasi
4. Menggunakan panggilan / sebutan orang yang baik
5. Menggunakan pesan bahasa yang efektif dan efisien
6. Tidak mudah emosi / emosional
7. Berinisiatif sebagai pembuka dialog
8. Berbahasa yang baik, ramah dan sopan
9. Menggunakan pakaian yang pantas sesuai keadaan
10. Bertingkah laku yang baik
C.
Hal yang perlu diperhatikan dalam Forum Ilmiah
Hal yang perlu
diperhatikan oleh penyaji dalam etika adalah “kejujuran”. Dalam dunia ilmiah,
kejujuran merupakan butir etis terpenting. Setiap orang wajib bersikap sangat
terbuka dalam segala hal menyangkut informasi yang disajikan.
Adapun etika yang harus dijaga oleh peserta antara lain adalah
sebagai berikut :
1.
Setiap peserta harus jujur pada diri sendiri. Artinya, dia akan
bertanya jika memang tidak tahu, akan mencari klarifikasiapabila masih bingung
atau belum yakin, akan mengecek apakah pemahamannya sudah benar ataukah belum,
dsb.
2.
Setiap peserta wajib menghargai pendapat atau gagasan orang lain.
Hal ini mensyaratkan bahwa dia wajib menyimak apabila ada orang yang berbicara
(bertanya).
Etika yang harus dijaga oleh moderator adalah :
1.
Harus adil. Artinya, semua peserta sedapat-dapatnya memperoleh
kesempatan yang relatif sama dalam berpartisipasi aktif selama forum
berlangsung.
2.
Seorang moderator juga harus menaati jadwal atau waktu yang telah
ditentukan.
D.
Pengertian Estetika
Kata estetika berasal
dari kata Aesthesis yang artinya perasaan atau sensitifitas, karena memang pada
awalnya pengertian itu berhubungan dengan lidah dan perasaan. Estetika secara
sederhana adalah ilmu yang membahas keindahan bagaimana ia bisa terbentuk, dan
bagaimana seseorang bisa merasakannya.
BAB III
PENUTUP
A.
Kesimpulan
suatu forum ilmiah merupakan pertemuan dilakukan oleh mahasiswa
ataupun pelaku pelaku-pelaku ilmiah lainnya, yang berfungsi sebagai sarana
penyebaran informasi ilmiah. Agar forum ilmiah dapat berjalan dengan efektif,
maka diperlukan suatu pengetahuan mengenai etika dan estetika berforum ilmiah,
khususnya dalam penggunaan bahasa Indonesia yang merupakan suatu media
komunikasi utama.